LAPORAN AKSI NYATA MODUL1.2 PROGRAM GURU PENGGERAK

LAPORAN AKSI NYATA

MODUL 1.2 NILAI DAN PERAN GURU PENGGERAK

Oleh : Raden Daru Murti Tri Winarsa CGP Ak. 2 Kelas 60

 

 

  1. LATAR BELAKANG

 

Pembelajaran yang dilakukan di SMAN 9 Purworejo dilakukan dengan penyampaian materi sesuai dengan rancangan dalam RPP yang telah dibuat oleh masing – masing guru mata pelajaran. Pembelajaran yang dilakukan terkadang mengalami kendala, hal ini terbukti dari keluhan beberapa guru yang mengeluhkan susahnya murid konsetrasi dalam mengikuti pelajaran, masih ada anak datang terlambat, tertidur di kelas dan keluhan – keluhan lainnya.

 

Dalam menghadapi hal ini beragam cara guru untuk meningkatkan efektifitas pembelajarannya di kelas. Mulai dari menasehati di kelas, melibatkan wali kelas dan terakhir di selesaikan di ruang bimbingan dan konseling. Tidak ada yang salah dengan tahapan – tahapan yang telah di lalui, namun kejadian tetap berulang kali terjadi. Hal ini membutuhkan evaluasi lebih lanjut dalam menangani permasalahan ini.

 

Dalam evaluasi ini perlu dicermati lagi bagaimana memetakan masalah mulai dari latar belakang tiap murid hingga kebutuhan belajar yang semestinya diterima oleh murid. Ada bagian dalam menyajikan informasi pribadi murid terkait latar belakang kehidupannya di keluarga maupun masyarakat, penyakit yang pernah diderita, latar belakang akademik yang mempengaruhi pembelajaran di kelas belum dapat dibaca dengan mudah oleh guru lain. Selain itu kolaborasi antara guru bimbingan konseling dan guru mata pelajaran serta wali kelas perlu ditingkatkan. Hal ini sebenarnya dapat digunakan pendidik untuk dapat menentukan cara mengelola dan menuntun murid di kelas, karena informasi tersebut dapat mempengaruhi karakter murid.

 

Di sekolah terdapat enam guru yang berpartisipasi dalam program guru penggerak ini, karena saya guru TIK yang mempunyai tugas salah satunya membimbing pengembangan kompetensi murid, pendidik dan tenaga kependidikan dalam memanfaatkan TIK, maka saya mengambil peran untuk facilitating, coaching dan mentoring guru bimbingan konseling dalam memanfaatkan peralatan TIK agar dapat menyajikan informasi menggunakan media digital yang dapat memproses dengan cepat informasi yang dibutuhkan oleh guru maupun pemangku kepentingan di sekolah.

 

  1. DESKRIPSI AKSI NYATA

 

Mengambil informasi kondisi latar belakang murid merupakan salah satu langkah yang dapat dilakukan untuk menyajikan layanan pendidikan sesuai berpihak kepada murid. Bersama CGP yang lain dan khususnya guru bimbingan TIK di sekolah, kami mulai merumuskan permasalahan dan solusi yang dapat ditempuh dengan langkah – langkah sebagai berikut :

  1. Minggu pertama

Langkah yang pertama adalah merumuskan permasalahan bersama, membuat kesepakatan bersama beserta langkah yang akan di ambil selanjutnya.

  1. Minggu kedua

Mengumpulkan data sesuai skema program yang akan dibuat

  1. Minggu ketiga

Membuat aplikasi bersama sekaligus belajar menggunakan peralatan TIK sesuai kebutuhan yaitu penyajian informasi murid berkaitan dengan proses menutun murid

  1. Minggu keempat

Mengisi data setiap murid agar dapat digunakan guru maupun wali kelas

 

  1. HASIL DARI AKSI NYATA

 

Hasil dari aksi nyata ini berjalan dengan baik, meskipun memerlukan waktu yang lama dalam pengisian data. Hal ini terjadi karena banyaknya data yang diinput dan penyesuaian guru bimbingan konseling dalam menggunakan peralatan TIK. Informasi ini dapat digunakan guru mata pelajaran maupun wali kelas dalam mendukung pengambilan keputusan dalam menuntun murid dalam belajarnya.

 

  1. PEMBELAJARAN YANG DI DAPAT

 

Keberhasilan yang diperoleh :

  1. Guru bimbingan konseling mampu menggunakan peralatan TIK dalam menyajikan informasi dengan cepat dalam mendukung guru dan pihak lain untuk menuntun murid sesuai kodrat alam dan kodrat jamannya.
  2. Guru mata pelajaran, wali kelas maupun pihak sekolah dapat memahami kondisi murid untuk menetapkan visi sekolah serta langkah-langkah yang ditempuh agar berpihak kepada murid.

Kegagalan yang diperoleh

        Penyelesaian program facilitating, coaching dan mentoring ini tidak selesai sesuai waktu yang telah ditetapkan.

 

  1. RENCANA PERBAIKAN UNTUK PELAKSANAAN DI MASA MENDATANG

​Rencana yang akan saya lakukan di masa mendatang melakukan sosialisasi kepada guru – guru dan pihak sekolah untuk memahami dan memanfaatkan informasi murid ini agar dapat menyajikan pelayanan kepada murid yang berpihak kepada murid itu sendiri.

 

 


    Kirim Komentar